close

Bumbu Ini Ampuh Membantu Program Diet


Info Kesehatan - Ada banyak produk penurun berat badan yang ditawarkan para industri untuk membantu menyukseskan program diet Anda. Tetapi, berapa di antara Anda yang berhasil menurunkan berat badan? Hmm... daripada masih bingung mencari-cari produk penurun berat badan mana yang ampuh, lebih baik memakai produk alami berikut ini:

1. Ginseng
Ginseng adalah bahan alami yang dapat membantu menurunkan berat badan. Stimulan ini mengandung aneka manfaat selain membantu menurunkan berat badan, di antaranya adalah sebagai sumber stamina, kaya serat, meningkatkan metabolisme tubuh serta menstabilkan tekanan darah. Mereka yang menderita diabetes bahkan diperbolehkan mengonsumsi gingseng ini.

2. Cabai merah
Cabai merah umumnya dapat dijadikan bumbu masakan atau sebagai sambal. Rasanya pedas, tetapi mengandung komponen Capsaicin yang sangat spesial untuk tubuh. Memberikan rasa hangat selain pedasnya dan membantu membakar kalori lebih banyak. Cabai merah ternyata juga dapat meningkatkan metabolisme tubuh, sehingga menjadi salah satu bahan yang dianjurkan dicampurkan dalam masakan sehari-hari.

3. Merica Hitam
Rasanya juga sedikit pedas dan terasa hangat setelah masuk ke dalam tenggorokan. Merica atau lada hitam ini merupakan bahan bumbu yang terasa sedap dan beraroma khas. Membantu meningkatkan metabolisme tubuh serta memaintain berat badan. Di sisi lain lada hitam ini mampu meningkatkan kemampuan tubuh untuk menyerap aneka nutrisi dengan maksimal.

4. Kunyit
Dan nenek moyang kita telah lama menggunakan kunyit sebagai bahan untuk melangsingkan tubuh. Dipakai sebagai pewarna, kunyit kaya akan antioksidan serta kaya nutrisi lainnya. Saat masuk ke dalam tubuh, kunyit yang mengandung curcumin ini akan masuk dan membantu mengurangi jumlah lemak di dalam sel tubuh. Memaksa lemak berlebih untuk keluar dan mengontribusikannya lewat saluran pembuangan. Inilah sebabnya saat mengonsumsi kunyit Anda akan seringkali buang air kecil.

5. Kayu manis
Kayu manis juga merupakan salah satu bahan dengan aroma yang manis dan rasa khasnya. Merupakan bahan yang dapat membantu mengusir jamur atau virus di dalam tubuh, dan menyeimbangkan jumlah bakteri baik sehingga dapat menyerap nutrisi secara maksimal. Kayu manis juga membantu Anda mengendalikan nafsu makan sehingga merupakan terapi yang terbaik untuk Anda yang ingin menurunkan berat badan.

6. Jahe
Aroma jahe cukup pedas dan terasa hangat setelah masuk ke dalam tubuh. Memberikan rasa relaks pada seluruh bagian tubuh serta membantu menyeimbangkan metabolisme tubuh. Mengonsumsi jahe dapat mengendalikan nafsu makan, sehingga jahe sangat dianjurkan dicampurkan ke dalam minuman dan dikonsumsi sebelum makan.

Tidak terlalu sulit juga kan untuk menurunkan berat badan dengan cara mudah di atas. Yuk kita coba. 


Sumber: vemale.com

0 Response to "Bumbu Ini Ampuh Membantu Program Diet"

Post a Comment

Boleh Berkomentar Tetapi Yang Positif